Syarat dan cara mencairkan uang JHT BPJS Ketenagakerjaan/Jamsostek tahun 2019. Topik tersebut yang akan blog Jangan Nganggur bahas di postingan pertama tahun ini. Sebab kami yakin, banyak peserta BPJS TK yang membutuhkan informasi bagaimana tata cara klaim saldo tabungan JHT (Jaminan Hari Tua) di tahun baru 2019 ini.
Sebenarnya hingga artikel ini ditulis, belum ada perubahan besar tentang persyaratan ataupun cara terbaru pencairan uang JHT di tahun 2019 ini. Prosedurnya masih mengacu pada peraturan nomor 46 yang telah resmi diberlakukan sejak 1 September 2015 lalu. Yang mana salah satu perubahan besar aturannya pada saat itu ialah untuk klaim JHT tidak perlu menunggu masa keanggotaan mencapai 5 tahun.
Berapa lama pun masa kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, asal sudah memenuhi syarat dan ketentuan, berkas-berkas yang dibutuhkan lengkap dan data-datanya valid, saldo JHT dijamin cair seluruhnya alias 100%. Walaupun misalnya cuma baru bekerja beberapa bulan, yang penting saldo pada tabungan JHT sudah terisi, saldo tersebut bisa diklaim semuanya.
UPDATE! : Cara dan Syarat Mencairkan Uang JHT BPJS TK/Jamsostek 2020
Namun memang di tahun 2019 ini ada sedikit perubahan aturan, namun perubahan tersebut khusus hanya untuk peserta yang mengklaim JHT karena sudah memasuki usia pensiun. Di mana sebelumnya usia pensiun yang ditetapkan adalah 56 tahun, nah mulai Januari 2019 ini usia pensiun naik menjadi 57 tahun.
Selain perubahan usia pensiun tersebut, di tahun 2018 lalu juga ada beberapa perubahan peraturan yang barangkali teman-teman belum mengetahuinya. Yang mana perubahan aturan tersebut tentu akan mempengaruhi prosedur pencairan JHT di tahun 2019 ini.
Perubahan-perubahan tersebut antara lain sudah tidak diberlakukannya Surat Tembusan dari Disnaker untuk peserta yang berhenti bekerja karena mengundurkan diri. Yang mana dulu, peserta BPJS TK yang hendak klaim JHT wajib membawa berkas tambahan berupa foto kopi Surat keterangan pengunduran diri dari perusahaan yang telah dilaporkan kepada Dinas Ketenagakerjaan setempat dan ditembuskan kepada BPJS Ketenagakerjaan. Saat ini aturan tersebut sudah dihapus sehingga tidak berlaku lagi.
Kemudian pada Juli 2018 juga ada program baru yaitu layanan Registrasi Antrian Online. Program ini diperuntukkan bagi peserta yang hendak mengurus pencairan uang JHT secara langsung atau secara manual di kantor BPJS TK. Dan tidak berlaku untuk yang mengurus pencairan secara online melalui E-klaim JHT.
Tujuannya dari layanan registrasi no antrian secara online adalah supaya pencairan dana JHT lebih efektif, efisien dan fleksibel. Peserta tak perlu lagi datang terburu-buru pagi-pagi dan shubuh-subuh ke kantor BPJS Ketenagakerjaan untuk berebut nomer antrean. Dengan adanya sistem booking no antrian via online tersebut, peserta bebas mengatur jadwalnya sendiri mau datang hari apa jam berapa terserah, selama masih jam kerja operasionalnya kantor BPJS Ketenagakerjaan.
Selain layanan no antrian online, tahun kemarin juga diluncurkan Kartu Digital BPJS Ketenagakerjaan. Dengan layanan tersebut, peserta bisa mencetak sendiri seandainya kartu keanggotaannya rusak atau hilang. Jadi tidak perlu lagi repot-repot bikin surat keterangan hilang dari kepolisian kayak dulu. Tinggal cetak sendiri dan bisa digunakan untuk mengurus klaim dana JHT.
Itulah beberapa perubahan mekanisme pencairan dana JHT di tahun 2019 ini. Semoga teman-teman bisa memahaminya dengan baik. Sehingga tidak ketinggalan informasi. Baiklah, sekarang lanjut ke apa saja syarat-syarat dan ketentuan untuk mengambil uang JHT.
Oh iya harap diingat, yang dibahas di artikel ini adalah tata cara mengambil dana JHT seluruhnya alias 100% untuk peserta yang sudah tidak bekerja. Karena saat ini, untuk peserta yang masih bekerja juga boleh menarik tabungan JHT-nya sebesar 10% atau 30%. Cara mengurus klaim untuk yang 10% atau 30% sudah kami bahas secara mendalam di artikel sebelumnya. Silahkan teman-teman cari dan baca jika ingin mengetahuinya.
Dan berikut kriteria peserta yang memenuhi syarat untuk mengambil seluruh (100%) tabungan Jaminan Hari Tua-nya:
1. Sudah tidak bekerja minimal 1 bulan. Baik itu karena mengundurkan diri, kontrak kerja telah selasai, atau berhenti kerja karena pemutusan hubungan kerja (PHK).
2. Pada saat mengajukan pencairan belum bekerja lagi pada perusahaan ataupun tempat-tempat kerja yang mendaftarkan pekerjanya pada program-program Badan Perlidungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS TK).
3. Kartu atau kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan sudah benar-benar non aktif.
Namun pada beberapa kondisi tertentu, peserta boleh mencairkan semua uang JHT walau belum memenuhi syarat dan ketentuan di atas. Kondisi tersebut antara lain:
- Peserta yang sudah sampai pada usia pensiun (57 tahun)
- Peserta yang akan pindah ke luar negeri dan tidak akan kembali lagi.
- Peserta yang diterima menjadi TNI/POLRI.
- Peserta yang mengalami cacat permanen.
- Peserta yang sudah meninggal dunia (ahli waris yang mengurus proses pencairannya).
Ketentuan-ketentuan tersebut di atas adalah mutlak. Tidak akan ada kompensasi atas alasan apapun. Dan kalau sudah memenuhi kriteria yang telah disebutkan di atas, jangan lupa dengan berkas-berkas dokumen yang harus dilengkapi yaitu:
1. KPJ (Kartu Peserta Jamsostek)/Kartu anggota BPJS Ketenagakerjaan yang Asli.
2. Paklaring/ Surat Rekomendasi/Surat Referensi/Surat Pengalaman Kerja/Surat Keterangan Telah Berhenti Bekerja. Wajib melampirkan yang asli dan salinannya satu lembar.
3. KTP elektronik alias E-KTP asli dan fotokopi selembar.
4. Kartu Keluarga (KK) Asli beserta fotokopinya satu lembar.
5. Buku Tabungan asli beserta salinannya satu lembar. Buku rekening tabungan harus milik peserta yang bersangkutan, tidak boleh milik orang lain meskipun itu keluarga sendiri.
6. Peserta yang saldo JHT-nya di atas 50 juta wajib membawa NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) baik yang asli dan fotokopinya.
Dan khusus bagi peserta yang berhenti kerja setelah tanggal 1 September 2015 karena habis kontrak dan di-PHK, selain berkas di atas juga wajib membawa dokumen tambahan berupa:
- Untuk yang habis masa kontrak, wajib melampirkan surat PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) yang pertama kali diterima.
- Sedangkan untuk yang dirumahkan atau PHK, wajib membawa bukti Pendaftaran Bersama yang dikeluarkan oleh Pengadilan Hubungan Industrial (PHI)
Tambahan berkas juga diperlukan untuk peserta dengan kondisi khusus lainnya:
- Untuk yang sudah mencapai usia pensiun (57 tahun), harus membawa surat keterangan dari perusahaan.
- Bagi yang ingin meninggalkan Indonesia untuk selama-lamanya, wajib membuat surat pernyataan bermaterai yang berisi pernyataan tidak akan bekerja lagi di wilayah NKRI. Juga wajib melampirkan passport dan visa bagi tenaga kerja WNI.
- Bagi peserta yang mengalami cacat total tetap, harus melampirkan surat keterangan cacat total tetap dari dokter yang merawat.
Jika semua syarat dan ketentuan di atas sudah terpenuhi, lengkap tidak kurang satu pun, dijamin uang JHT akan cair seluruhnya. Tinggal diajukan pencairannya ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan yang anda inginkan. Tidak harus sesuai dengan alamat yang tertera di KTP ataupun di Kartu Keluarga. Cari saja kantor Jamsostek yang terdekat. Sebab sistem operasional BPJS Ketenagakerjaan sudah online, jadi layanannya bisa diproses di kantor cabang manapun di seluruh Indonesia.
Untuk metode pencairannya sendiri ada beberapa cara yang bisa dipilih. Pertama bisa mengajukan pencairan via online melalui layanan e-Klaim JHT. Kedua bisa juga mencairkan JHT melalui bank-bank tertentu di daerah anda yang ditunjuk BPJS ketenagakerjaan. Dan yang ketiga mencairkan dana JHT dengan datang langsung ke kantor BPJS TK.
Nah untuk cara yang ketiga, yaitu mengurus pencairan JHT secara langsung atau manual di kantor BPJS TK, untuk beberapa kantor cabang kita bisa melakukan booking nomor antrian dulu secara online. Sehingga nantinya proses klaim bisa lebih efektif dan cepat. Tentang tata cara mendaftar no antrian online, serta daftar kantor-kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan yang sudah mendukung layanan booking antrian online ini, sudah kami bahas tuntas di artikel sebelumnya.
Baca: Bagaimana Cara Agar Kebagian Nomor Antrian Online Pencairan Dana JHT BPJS Ketenagakerjaan?
Baca: Bagaimana Cara Agar Kebagian Nomor Antrian Online Pencairan Dana JHT BPJS Ketenagakerjaan?
Jika sudah berhasil mendapatkan no antrian, langkah selanjutnya tinggal mendatangi kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan yang anda pilih saat registrasi, dan datangnya juga harus sesuai dengan tanggal dipilih pada saat registrasi. Jangan lupa no antrian online tersebut diprint atau dicetak, untuk nanti diserahkan ke petugas security pada saat mendatangi kantor BPJS TK.
Nanti di kantor BPJS TK, tahap demi tahap pencairan JHT meliputi menyerahkan nomor antrian online yang telah dicetak tadi, mengambil formulir klaim JHT, mengisinya, ceklis kelengkapan berkas, kemudian memasukkannya bersama seluruh berkas persyaratan ke dalam box yang telah disediakan.
Setelah menunggu sesuai nomor antrian, nanti kita akan dipanggil untuk validasi berkas, sedikit wawancara, difoto, tanda tangan dan sidik jari.
Sampai disitu proses administrasi pengajuan klaim JHT sudah rampung. Kita sudah diperbolehkan pulang dan tinggal menunggu saldo tabungan JHT ditransfer ke rekening. Uang biasanya akan masuk dalam waktu 2 hingga 5 hari, atau bisa juga lebih. Tunggu saja sampai waktu maksimal yang dijanjikan petugas BPJS TK pada saat klaim. Jika lebih dari waktu diberikan, bisa menghubungi kantor BPJS TK tempat anda mengurus pencairan tersebut.
Seperti itulah cara dan persyaratan mencairkan dana JHT 2019 secara manual di kantor BPJS TK dengan memanfaatkan layanan antrian on-line. Jika tidak menggunakan layanan tersebut, tahapannya akan sedikit berbeda. Bahkan bisa saja gagal kalau datangnya terlambat sehingga tidak kebagian no antrian. Makanya, buat teman-teman yang ingin mengambil uang JHT secara manual di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan, sebaiknya booking no antrian dulu lewat online, biar proses klaimnya cepat dan lancar.
Untuk cara-cara klaim JHT yang lainnya silahkan teman-teman baca di artikel-artikel kami berikut ini:
- Cara Mengajukan Pencairan Saldo JHT Secara Online Menggunakan Layanan e-Klaim JHT
- Cara Terbaru Mencairkan Dana JHT BPJS TK Bisa di Kantor POS Indonesia
- Cara Mencairkan JHT Tanpa Registrasi Antrian Online di KCP (Kantor Cabang Perintis) BPJS Ketenagakerjaan
- Prosedur Mencairkan Tabungan JHT di Bank yang Berkerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan
- Cara Mencairkan JHT Bagi Yang Tidak Memiliki Paklaring
- Cara dan Syarat Mengambil Uang JHT Bagi Peserta Yang Masih Bekerja
- Cara Mencairkan Dana JHT Bagi Yang Belum Mempunyai KTP Elektronik (E-KTP)
- Cara Mencairkan JHT Bagi Yang Memiliki Kartu BPJS Ketenagakerjaan (Jamsostek) Lebih Dari 1
- 13 Penyebab Kenapa Klaim JHT Ditolak dan Cara Mengatasinya
Itulah informasi kami kali ini, semoga bisa membantu teman-teman yang berencana mengambil dana JHT dalam waktu dekat ini. Dan jangan lupa, dalam mengurus pencairan saldo JHT, anda wajib datang sendiri ke kantor BPJS TK. Klaim harus dilakukan oleh peserta yang bersangkutan. Tidak bisa diwakilkan kecuali bagi peserta yang mengalami cacat total tetap dan peserta yang sudah meninggal dunia.
Selamat siang pak
BalasHapusjadi kalau kita mau mencairkan
Dana 100% harus menunggu satu bulan
Baru dana bisa cair gitu maksudnya
Yah pak?
Iya, Pak. Kalau mau mencairkan dana JHT seluruhnya alias 100%, minimal harus setelah 1 bulan berhenti bekerja dan kartu kepesertaann sudah non aktif.
HapusTapi klo blm ada 1 bln kartu bpjs TK sdh tdk aktif apa bisa dicairkan pak
HapusSaya udh berhenti bekerja tgl 1 januari lbh dri sebulan tapi masik aktif kartu nya
BalasHapusCoba konfirmasi ke HRD perusahaan, apakah pihak perusahaan sudah melaporkan ke BPJS Ketenagakerjaan bahwa anda sudah berhenti bekerja dan menghentikan iuran.
Hapusslamt sore bapak/ ibu saya ingin menanyakan... apa sja persyaratan untuk pencairan bpjs tk.trimakasih
HapusSilahkan dibaca artikelnya di atas sobat. Disitu sudah dijelaskan dengan terperinci. Jika ada yang kurang paham silahkan ditanyakan.
HapusSlmtMlm pak
HapusSaya sudah memenuhi syarat BPJS , saya mau mencairkan dana BPJS lewat antrian online , sudah di isi semua berkas² tapi saya blm dapet email balesan
Selamat pagi pak sya mau menanyakan apakah bisa sya melakukan klaim bpjs tk tanpa melampirkan kk asli,hanya ada copy kk plus foto kk asli dikarenakan hilang,untuk berkas2 lainnya seperti e ktp,kartu bpjs,parkling,buku tabungan semua ada beserta copynya,bagaimana langkahnya pak karna dana bpjs segera sya butuhkan
BalasHapusTidak bisa, Pak. Selain melampirkan fotokopinya, juga wajib menunjukkan KK yang asli. Jadi mohon dibuat dulu KK baru pengganti KK yang hilang tersebut.
HapusSetelah proses 1 bulan kmdian persyratn lngkap itu mnunggu pencairannya brpa lama ia pa?
BalasHapusEstimasi waktu pencairan, maksimal 5 sampai 7 hari kerja (Sabtu, Minggu dan libur nasional tidak terhitung). Namun perihal tersebut disesuaikan dengan informasi, antrean dan verifikasi data dari kantor cabang. Jadi tanyàkan saja ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan tempat Anda klaim JHT tentang berapa lama dananya masuk ke rekening.
HapusMasukkan komentar Anda...maaf pak mao tanya ?kalo misalkan gada surat resigen /surat keterangan telah berhenti kerja
BalasHapusbisa ga
Tidak bisa, Pak. Itu adalah berkas wajib yang musti dilampirkan.
HapusJadi apakah tidak ada solusi lain Pak, agar BPJSTK ny bisa di Cairkan?
HapusMau tanya pak, kalau mencairkan secara manual kantor bpjs perintis mana saja yg bisa terima pak. Saya ada di jkt Pusat.
BalasHapusTetapi tadi sy coba di Cempaka Mas, tdk bisa karena ada limitnya. Terimakasih
Semua kantor cabang perintis bisa digunakan untuk klaim JHT secara manual. Untuk alamat-alamat kantor cabang perintis yang ada di sekitar tempat tinggal Anda, bisa ditanyakan di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan di kota Anda.
HapusHari ini sebelum kantor buka saya datang ke kantor bpjs untuk mencairkan bpjs ketenagakerjaan secara manual, kata satpam harus antirian online dulu padahal dikantor masih sepi ga ada orora yang antri,emang wajib pak daftar antrian online dulu. TerimTerima
HapusSelamat malam pk, mw tnya
HapusKira" bisa ga utk pengambilan pencairan bpjs ketenaga krjaan, di kcp bjs terdekat atw harus di ambil sesuai perushaan mndftar di kcp bpjs dri perushaan pk? Mhon petunjuk ny n trmksh
Mencairkan bpjs ketenaga kerjaan melalui bank Mandiri apa bisa pak
BalasHapusKonfirmasi dulu ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan di daerah Anda tentang alamat bank yang bisa digunakan untuk mengurus klaim JHT, karena tiap kantor cabang BPJS TK bekerjasama dengan bank yang berbeda-beda.
HapusKalau mau mencairkan bpjs secara online apa bisa,dan bagaimana caranya ?
BalasHapusMohon infonya
Bisa banget. Silahkan baca artikel di atas dengan baik-baik dan teliti, ada link pilihan berbagai cara klaim JHT, salah satunya panduan mencairkan JHT secara online menggunakan layanan E-klaim JHT.
Hapusapa pencairan dana dibawah 1jt juga ditransfer pak? karena tahun kemarin dibawah 1jt bisa langsung cair ditempat. mohon infonya untuk peraturan tahun ini. terima kasih.
BalasHapusDikonfirmasi saja ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan tempat anda mengurus pencairan JHT, apakah bisa dibayar tunai untuk saldo di bawah 1 juta. Karena itu mungkin kebijakan kantor cabang setempat.
Hapusapa bisa bpjs di cairkan di bank BNI? jdi tdk perlu online atau ke kantor bpjs. klo bisa di bni cabang mana yah untuk area makassar?
BalasHapusUntuk Bank yang bisa digunakan untuk mencairkan JHT, silahkan ditanyakan di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan di daerah Anda. Karena setiap daerah bisa berbeda-beda tentang bank yang bekerjasama dengan BPJSTK.
HapusMau tanya apa benar bisa cairkan dana jamsostek yg sudah gak aktif lagi..tp msh kerja...soalnya kartu jamsosteknya ada 2.. Gak d jadikan satu...trmis infox sblumya
BalasHapusJika masih kerja di perusahaan itu berarti masih ada kartu yang aktif, jadi JHT di kartu yang sudah nonaktif belum bisa dicairkan. Syarat klaim JHT untuk beberapa kartu sekaligus adalah semua kartu sudah tidak aktif.
HapusEmang kalau mau mencairkan dana JHT Harus d klaim dulu...?
BalasHapustrs gmana kalau sya datang langsung ke kantor BPJS'y dn mengisi pom di kantor BPJS, Bisa g ya pak.....?
Mencairkan dana JHT itu disebut juga klaim JHT, Pak. Bisa dilakukan secara online lewat layanan E-klaim JHT, bisa juga dicairkan secara langsung di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan terdekat.
HapusSaya sudah klaim jht lewat e-klaim, tapi ga ad balasan dari bpjsnya. Apakah transaksi saya sudah di proses? Soalnya saya coba lagi statusnya sudah melakukan klaim
BalasHapusDitunggu saja Pak. Keterlambatan bisa terjadi jika sedang ada pemeliharaan sistem online di BPJS Ketenagakerjaan.
HapusKata HRD tempat saya kerja,pencairan bpjsTK harus menunggu 3bulan.apa betul??alasannya harus menunggu nonaktif terlebih dahulu,emank harus menunggu selama iti
BalasHapusDari artikel yang saya baca cuma 1 bulan?
Terimaksih..
Pencairan dana JHT sudah bisa dilakukan ketika kepesertaann di BPJS TK sudah nonaktif minimal satu bulan, Pak. Bukan 3 bulan.
HapusJangan langsung percaya jika ada informasi yang meragukan, konfirmasi dulu ke call center BPJS ketenagakerjaan di 15000910.
Untuk rekening apa yang di anjurkar dari pihak bjs? Rek BCA bisa gak pak?
BalasHapusRekeningnya boleh dari bank apa saja. Yang penting rekeningnya masih aktif dan atas nama Anda sendiri.
Hapuskalo misal ada 2 kartu d perusahaan berbeda yg akan di claim apa referensi perusahaannya dua2nya atau perusahaan terakhir bekerja saja?mksih
BalasHapusDua-duanya, Pak. Harus dilengkapi dengan paklaring dari masing-masing perusahaan.
HapusSilakan baca artikel di situs ini yang berjudul cara klaim JHT jika memiliki banyak kartu peserta BPJSTK.
Bpjs ketenagakerjaan dgn bpjs pensiun saldonya nyatu/beda ?
BalasHapussaldo nya berbeda, pensiun hanya bsa dicairkan ketika usia sudah 57th, kecuali mohon maaf tutup usia atau kecelakaan lainnya.
HapusSaldo JHT (Jaminan Hari Tua) dan JP (Jaminan Pensiun) itu program yang berbeda, Pak. Jadi saldonya terpisah.
Hapusapa saja syarat klaim JHT bagi WNA ya?
BalasHapusSyaratnya sudah berhenti bekerja dan kepesertaan di BPJS Ketenagakerjaan sudah nonaktif minimal satu bulan. Sementara berkas-berkas persyaratannya adalah:
HapusKPJ (Kartu Peserta Jamsostek)/BPJS Ketenagakerjaan.
Surat keterangan habis kontrak/Surat keterangan mutasi ke luar negeri/Surat keterangan berakhirnya masa tugas di Indonesia.
Pasport.
Pernyataan tidak akan bekerja lagi di Indonesia.
Buku rekening tabungan asli dan fotokopinya.
Pak maaf saya mau tanya misal alamat masih kampung terus pake surat domisili ga ya pak,,
Hapusuntuk mencairkan bpjs tk, apa history bpjs tk harus sama dengan history masuk/keluar kerja..???
BalasHapusUntuk masa kerjanya memang harus cocok antara data yang sudah tersimpan di BPJS Ketenagakerjaan dengan yang tertulis di paklaring/surat rekomendasi yang diterbitkan oleh perusahaan.
HapusPak maaf saya mau tanya, saya kan kerja disalah satu PT. tapi saya punya 2 kartu bpjs dengan no berbeda. Yang satu status kartu sudah tidak aktif yang satu masih aktif. Itu gimana ya pak apa akan jadi masalah jika suatu saat dicairkan ?
BalasHapusTidak masalah, Pak. Tapi sebaiknya digabungkan saja saldonya dari kartu yang lama ditambahkan ke kartu yang baru.
HapusCara menggabungkan ny gimana Pak?
HapusJadi seandainya sudah digabung apa tetap masih harus 2 paklaring yg diminta?
Maap mau Tanya Pa, ,saya batu resign trus kenapa bpjs saya masih aktif , apakah saya bisa menonaktifkan sendiri?
BalasHapusPenonaktifan kepesertaan hanya bisa dilakukan oleh perusahaan dengan melaporkan ke pihak BPJS Ketenagakerjaan bahwa anda sudah tidak bekerja lagi dan menghentikan iuran. Jika memang masih aktif, konfirmasi saja ke pihak perusahaan apakah sudah melaporkan anda atau belum.
HapusJika Perusahannya sudah pindah atau tidak ada ada lagi gimana solusinya Pak?
HapusSelamat siang Bapam
BalasHapusMohon pencerahannya
Saya ingin melakukan pencairan jamsostek,tapi di sebutkan persyaratannya harus E-ktp,tetapi E-ktp saya berbeda alamat dengan kartu keluarga/KK saya,soalnya E-ktp saya dan KK berbeda provinsi,mohon pencerahannya
Terimakasih
Jika ada perbedaan alamat antara E-KTP dan KK silahkan membuat surat keterangan domisili dari kelurahan, Pak.
HapusPak saya mao tanya apa benar klo mao ambil jamsostek musti pake stempel sama tanda tanggan dari kantor depnaker
BalasHapusDulu iya. Tapi Sekarang sudah tidak perlu lagi, Pak. Sudah berubah peraturannya.
HapusMakasih pak into nya. ...tapi saya belum punya buku tabungan. ..bisa gak pake buku tabungan adik saya
HapusTidak bisa rekening tabungan orang lain, Pak. Wajib milik anda sendiri.
HapusWaduh pak sudah mao sebulan saya online gak dapet nomor anterian jamsostek klo giliriran masukin tanggal gagal mulu
HapusSaya sudah berhenyi bekerja satu bulan yang lalu,apakah bisa di cairkan ??
BalasHapusBisa, Pak. Memang itu salah satu syaratnya. Dan juga lengkapi persyaratan-persyaratan yang lainnya.
HapusPak saya mau tanya apakh dana bpjs bs di cairkan 30persn dan saya msh bekerja aktif Pegawai negeri
BalasHapusSyarat klaim JHT 30% adalah sudah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan minimal 10 tahun dan perusahaan tertib iuran dalam rentang waktu tersebut. Jika Bapak memenuhi syarat tersebut, maka boleh mengambil 30% tabungan JHT BPJS Ketenagakerjaan anda.
HapusMaaf pak mau tnya kalau salah satu data kita tidak sesuai dengan KK. KTP. JG KARTU BPJS nya gmn pak apakah itu bermasalah kalau kita mau mencairkan bpjs ketenegakerjaan pak
BalasHapusMohon pencerahan nya pak
Jika ada data penting yang tidak cocok antara berkas yang satu dengan berkas yang lainnya, maka klaim JHT akan ditangguhkan sampai data yang salah tersebut diperbaiki. Sebaiknya konsultasi ke kantor BPJS TK tempat anda klaim JHT, agar diberikan solusi terkait masalah tersebut.
HapusMaaf Pak mau tanya klo saya punya 2 kartu yg 1 jamsostek (kartu lama) dan 1 lagi BPJS baru no berbeda dengan yg lama apakah yg lama bisa d cairkan juga? Terimakasih
BalasHapusJika posisi anda saat ini sudah tidak bekerja lagi, dan kedua kartu tersebut sudah non aktif semua, maka JHT bisa dicairkan. Namun jika kartu yang baru tersebut masih aktif, berarti dana JHT belum bisa diambil.
HapusSaya dulu mengundurkan diri, karena kalau resign sebelum batas waktu yg ditentukan maka saya akan kena pinalti, akhirnya saya resign secara sepihak pada 2013. Dan tidak punya paklaring tentunya.
BalasHapusDan tahun 2018 saya mencoba menghubungi PT tempat dulu saya bekerja dengan maksd meminta paklaring/bukti bekerja disana karena untuk bisa mencairkan BPJS saya, namun tidak direspon,
Jadi seumpama dana BPJS saya yg tidak bisa di ambil karena tidak ada paklaring, apa tidak ada solusi yang lain?? ?
Sedang bukti kalau saya pernah kerja di PT trsebt seperti id card, kartu serikat kartu bpjs dan dll nya ada hanya mines paklaring, apa tetep tidak bisa dicairkan,, tolong dibantu walaupun jika dicairkan hanya 2jtan, mungkin tidak berarti buat anda. Tapi bagi saya sangat butuh uang segitu.
Mohon solusinya.
Untuk klaim JHT wajib menyertakan paklaring/surat keterangan dari perusahaan. Jika bekas perusahaan tempat anda bekerja tidak mau menerbitkan surat keterangan untuk klaim JHT, laporkan saja ke PHI atau Disnaker.
HapusMau tanya, ini saya mau mencairkan dana jamsostek sy.. Udah menunggu sampai 2minggu lebih kenapa belum cair ya pak? Pdhl persyaratan smuanya sudah lengkap smua.Mohon bantuannya..
BalasHapusKata petugasnya berapa lama estimasi waktu cair ke rekeningnya, Pak? Jika melebihi waktu yang diperkirakan, silakan hubungi kantor BPJS ketenagakerjaan tempat anda mengurus klaim JHT.
HapusMau tnya ini sy ud 3minggu menunggu tp knp dana jamberapa ny blm masuk ke rekening ya smpe skrg?stiap balik kee kntor jamsostek ny cm dsuruh nunggu trs.pdhl berkas smua ud lengkap..sy domisili jakarta timur.
BalasHapusMohon ditunggu saja, Pak. Kemungkinan ada gangguan atau kendala-kendala lainnya sehingga proses transfer dana JHT milik Bapak mengalami keterlambatan.
HapusMalam mau tanya kalau mau lihat kartu BPJS ketenagakerjaan kita msh aktif atau sdh tidak aktif bagaimana ya via online mohon info nya mksh
BalasHapusBisa menggunakan aplikasi BPJSTKU. Silahkan download dan buat akun di aplikasi tersebut. Nanti saat pengecekan saldo JHT, jika di sebelahnya ada simbol ceklis, berarti kepesertaan masih aktif. Ñamun jika simbolnya silang, berarti sudah non aktif.
HapusMo tanya pak .knp setiap daftar antrian online untuk menulis tgl kedatangan nya selalu TDK bisa d klik atw d ketik
BalasHapusHal itu menunjukkan bahwa tanggal kedatangan yang anda pilih sudah penuh kuotanya, Pak. Tidak tersedia lagi. Bisa dicoba kembali keesokan hari, Pak. Terima kasih.
HapusPak mau tanya apakah iya bisa cairkan bpjs tanpa menunggu sebulan,,teman saya pas paklaring keluar dia langsung bisa cairkan pbjs nya....mohon penjelasannya
BalasHapusTerimakasih
u cek aja di aplikasi BPJSTKU.
Hapuskalo mo yakin lagi, datengin kantor bpjs nya. tanya bulan non aktifnya. patokannya 1 bulan dari laporan perusahaan. bukan tanggal kita berhentinya. jadi jangan buru2, perusahaan aja ga buru2
Tidak bisa, Pak. Salah satu syarat mengambil uang JHT BPJS TK adalah kepesertaann sudah nonaktif minimal satu bulan. Mengenai teman bapak yang bisa cair padahal baru terima paklaring, bisa jadi dia sudah berhenti dari sebulan sebelumnya, hanya saja paklaringnya terlambat diberikan oleh perusahaan.
HapusMaaf pk mau tanya, saya ingin mencairkan jamsostex ketenagakerjaan saya tp saya mengunakan tahapan expresi bca yg tdk difasilitasi buku rekeningnya apa bs digunakan untuk mengurus bbjs ketenagakerjaan saya..???
BalasHapuscetakin rekening korannya di bca
HapusKalau tidak buku tabungannya bagaimana pihak BPJS TK akan memverifikasi datanya, Pak. Saran saya sebaiknya buka rekening yang ada fasilitas buku tabungannya.
Hapusnih w kasi tau biar kita gak bolak-balik:
BalasHapus1- Pastiin u dinonaktipin 1 bulan setelah laporan perusaahan. Nonaktip 03-2019 ya u ajuin 04-2019. pada umumnya 2-3 bulan setelah kita berhenti, baru ajuin. knp? karena perusahaan baru lapor 1 bulan setelah itu. ITU PALING CEPETnya. kalo telat lapor, ya mundur juga kita ngajuinnya.
2- Pastiin u punya KPJ. Mo fisik atau digital. Ga punya digital? jgn maleslah.. kanan kiri hape bagus, minta batu sekitar. cetak bewarna
3- KTP u bijimana? Hilang, rusak, berubah data(tdnya jomblo sekarang kawin or sebaliknya)? Ganti!! kalo aparat kecamatan bilang ga ada blangko ektp, pake suket pengganti EKTP.
4- KK nah pastiin ini datanya sesuai dengan KTP juga, kalo gak sesuai, GANTI!! pastiin kepala keluarga udah tanda tangan. Biasanya KK kampung lupa ditandatanganin
5- Surat berhenti/paklaring kudu memuat nama, jabatan, periode kerja. Suatu saat ditanya petugas setidaknya u tau juga NIK karyawan, alamat, siapa hrd nya yang nebitin itu surat
6- buku tabungan, pastiin namanya sesuai ktp. biasanya moh, muh, m, riskan ejaann nama... Ganti! Yang g ada buku tabungan, CETAK Rekening koran selembar
Sampe sini paham?
paklaring harus dilegalisir/ stempel dinasketenagakerjaan tdk?
HapusTerima kasih sarannya, bener banget ini.
Hapus@Maya... Paklaring tidak perlu ada legalisir dan stampel dari Disnaker.
berrti klo krtu bru nonaktif shari itu tdk bsa dicairkan ,misalnya sya abis 30april dikarenakan d bln mei msh nrima gji jd per 12 juni msh ada angsuran bpjs ,12 juli bru nonaktif apakah bsa langsung klaim atau hars nunggu sbln lagi 🙏
HapusKalo tdak ada kartu BPJS yang aslinya gimana min ?
BalasHapusnoh baca diatas.. donlod aplikasi bpjstku. cetak digitalnya. jgn males
HapusCetak sendiri saja dari kartu digital BPJS ketenagakerjaan yang terdapat di akun BPJSTKU milik anda.
HapusSyarat saya kurang satu yaitu paklaringnya tidak ada,tp saya dah cek saldo di app bpjs tertera jumblah saldonya.apakah bisa di cairkan ?
BalasHapusSilahkan dibikinin dulu paklaringnya, Pak. Tanpa paklaring saldo JHT nggak bisa diambil alias dicairkan.
HapusGa bisa
BalasHapussya mau tanya knapa setiap dah ngambil antrian online tpi pas mau ketik wilayah atao cabang ga muncul di ponsel saya knapa pak?minta penjelasanya
BalasHapuscoba pake komputer.. atau di hape - request desktop site
HapusHal tersebut menunjukkan bahwa di kantor cabang yang anda pilih kuotanya antrian on-line-nya tidak tersedia lagi alias sudah penuh.
HapusMao tanya boss. ..ane da online trus dapet tanggal 30 bulan ini kok blm dapet nomor anterian nya yak boss. ...mohon intonya boss ku. ...
BalasHapuseklaim atau antrian online?
HapusSilahkan datang saja pada tanggal yang telah ditentukan tersebut. Jika sudah mengajukan pencairan secara online, tak perlu mendaftar antrean on-line.
HapusMau tanya om. Proses transfer 7 hari apakah termasuk hari sabtu dan minggu? ?
BalasHapusgak lah.
HapusHari Sabtu Minggu dan hari-hari libur lainnya tidak termasuk dalam 7 hari tersebut. 7 hari tersebut hanya perkiraan, banyak kejadian yang lebih dari itu.
HapusMaaf gabung ya pak,,
BalasHapusSyarat yg saya bawa
Refrensi,kk,ktp,kartu bpjs,buku regkening bank,
semua asli dan foto copi,
Tpi ada satu yg dibawa prin barcot email dri bpjs,,,
Apakah betul..
Trus ada yg bilang tambah foto,,
Tlg di bantu,,,,
email undangan buat dateng ke bpjs nya kali...
HapusTidak perlu sih. Kalau klaim secara manual, cukup menunjukkan kode booking yang didapat dari registrasi antrian online.
HapusKalau klaim secara online, cukup menunjukkan email undangan ke kantor BPJS TK.
Tanya pak kartu jamsostek saya di laminating msh bisa kan buat syarat pencairan BPJS, syarat salah satu bank di jakarta
BalasHapusho oh
HapusBisa, Pak, yang penting data-datanya masih bisa terbaca.
HapusSaya sudah daftar online dan sudah dapat email . Tapi saya kurang paham di email tsb menjelaskan bahwa hrs dtg ke cabang terhitung 7hr dr terima email tapi dibawahnya ada kalimat keterangan : SILAHKAN DTG PD TGL 13JUN ..
BalasHapusmohon jawab pak karena daya bingung ?
Terimakasih
baca yg huruf tebel nya,, hihihi
HapusMemang sekarang agak aneh dan membingungkan email balasan E-klaim ini. Ada juga kasus yang E-klaim nya sudah disetujui dan sudah dapat undangan ke kantor BPJS ketenagakerjaan maksimal 7 hari, tapi masih disuruh registrasi antrian online juga. Padahal semestinya tidak perlu.
HapusJadi solusinya, ikuti saja perintah kapan datang tersebut, Pak.
Eklaim lwt online gak berhasil knp ya
BalasHapuskarena gagal
HapusBiasanya ada email dari BPJS Ketenagakerjaan berisi keterangan kenapa E-klaim anda tidak disetujui. Jika tidak email, mungkin kesalahan ada pada perangkat anda.
HapusSaya ingin pencairan jamsostek apakah benar skrng tdk perlu surat disnaker lagi untuk pencairan?? Karna saya keluar kerja tgl 16 november 2015
BalasHapussurat disnakernya simpen aja atau terserah lah mo diapain
HapusUntuk mengurus pencairan tabungan JHT sekarang tidak perlu lagi menyertakan surat keterangan dari Disnaker.
HapusSaya mw mencairkan bpjs saya, ktika mw urus surat parklaring kantor biro tempat saya kerja dlu sudah tutup. Solusinya gmna pak ?
BalasHapuscoba pastikan dulu kantornya buka jam berapa
HapusJika perusahaan tempat anda bekerja sudah benar-benar tutup, maka bisa membuat surat pernyataan bermaterai di kantor BPJS ketenagakerjaan sebagai pengganti paklaring.
HapusPak jka sya sdah mengambil rekening bank yg d tujukan oleh kantor bpjs tenana kerja ap kah sya kembali lgi ke kantor bpjs untuk stor no rekening nya
BalasHapushmm... masih berfikir.. belum mudeng saya
HapusJika pengajuan klaimnya di kantor BPJS Ketenagakerjaan (bukan melalui bank), tentu saja harus kembali ke kantor BPJS Ketenagakerjaan untuk verifikasi dan validasi berkas-berkas persyaratan pencairan dana JHT.
HapusMau tanya Pak masalah Kartu BPJSTK ny, Saya kemaren bekerja selama 8 bln kemudian saya berhenti sepihak , dan kartu BPJSTK saya belum sempat saya terima, jadi kalau kasus seperti ini Pak , gimana cara pencairannya
BalasHapusApakah bapak sempat tahu nomor kepesertaannya? Jika tahu, bapak bisa mencetak sendiri kartunya lewat menu kartu digital BPJS ketenagakerjaan yang ada aplikasi BPJSTKu.
HapusJika tidak, bisa ditanyakan ke bekas perusahaan berapa no kartunya.
Atau bisa ditanyakan langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan, dengan membawa paklaring dan KTP.
Saya mau tanya juga.
BalasHapusSaya pertanggal 22 mei ini sdh berhenti bekerja, kartu pun nonaktif bersamaan saat tgl tersebut.
Berarti tgl 23 juni baru bisa ajukan klaim?
Iya benar, mbak. Semoga proses klaimnya lancar.
HapusSama mau tanya,kalau lokasi kantor bpjs di jalan raya ceger apan bisa untuk cairin dana jamsostek ?? Dan daerah mana saja di jakarta timur yg bisa cairin dana nya.. makasih
BalasHapusSemua kantor cabang dan kantor cabang perintis BPJS ketenagakerjaan bisa digunakan untuk mengurus pencairan dana JHT.
HapusSaya mau tanya . Saya berhenti bekerja di tahun 2014 di salah satu perusaan di Cikarang. Hanya 5bulan kerja kontrak nya langsung habis. Sampai saya keluar kerja perusahaan belum memberikan kartu BPJS ketenagakerjaan, jadi sampai sekarang saya ada kendala disitu untuk klaim ke bpjstk. Bagaimana solusinya ya? Apa saya masih bisa klaim BPJS ketenaga kerjaan saya tanpa kartu BPJS
BalasHapusBntu jwab. Sya rasa msih bisa. Skrgkan ga hrus pake kartu fisik. Caranya bpak minta nomor kepesertaan bpjs di perusahaan tersebut. Klo sudah. Download aplikasi BPJSTKU di playstore lalu registrasi. Klo sudah registrasi tinggal Cetak kartu Bpjs. Cetaknya bisa ke tkg ftcpy/cetak foto . Semoga membantu.
HapusBenar sekali jawaban saudara anonim di atas. Silahkan cetak kartu digital BPJS ketenagakerjaan yang terdapat di aplikasi BPJSTKU.
Hapusperasaan mau ambil hak kita punya kok ribet ya...�� padahal cukup bawa Ektp sama kartu peserta harusnya sudah cukup. kan bs dicek jg nomer KPJnya. tp kok syaratnya lebih susah dari pada ambil uang diBank ������
BalasHapustidak semudah itu, ferguso.. memang itu hak kita namun ada kewajiban yang dipenuhi dahulu.
HapusBegitulah kenyataannya, Pak. Semoga ada perubahan peraturan yang tidak terlalu memberatkan peserta dalam mengambil hak-nya.
HapusMau nanya
BalasHapusKalo misalnya mau nyairin bpjs di bank bjb , tapi kita punya nya rekening BCA apa bisa? Atau di haruskan pake tabungan bank bjb juga? Apa nanti disuruh bikin rekening bank bjb
otomatis dibuatin rekening bjb, cantik.. gak mungkin lah mereka ga berbisnis juga di kerjasama ini
HapusNanti pihak Bank BJB akan membuatkan rekening untuk anda, mbak.
HapusSaya Mau tanya.. Saya klaim tanggal 16 mei.. Disuruh menunggu 10 hari.. Tp sampai skarang tanggal 11 juni belum cair.. Ada apa ini??
BalasHapusDitunggu saja, Pak, pasti masuk. Mengingat banyaknya peserta yang mengurus pencairan saldo JHT, harap dimaklumi jika cairnya melebihi waktu yang diperkirakan.
HapusMau bertanya saya pesrta bpjs tk bulan desember 2019 kontrak kerja saya habis bisakah saldonya diambil 100% saratnya nagaimana
BalasHapusBisa. Syarat-syaratnya silahkan baca baik-baik artikel di atas, ada penjelasan yang sangat lengkap.
Hapussiang pak..mau nanya klw untuk pencairan dana apa bisa dilakukan di daerah lain..misal bpjs saya di kalimantan trus ktp kk di kalimantan juga..saya resign dr pekerjaan dan akan pindah daerah..nah apakah dana tersebut bisa dicairkan di daerah lain nantinya dengan menggunakan ktp dan kk dari daerah kalimantan...makasih
BalasHapusBisa, Pak. Pencairan dana JHT bisa diproses di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan mana saja seluruh Indonesia. Yang penting alamat yang tertulis di KTP sama dengan alamat yang tertera di Kartu Keluarga (KK).
HapusKalo e ktp nya hilang,trus pake ktp yg lama(dgn no induk yg sama).
BalasHapusApakau bisa???
Terima kasih
Mau tanya pak,, apakah bisa cairin jht langsung kebank bni,, atau harus ke kantor bpjs dulu?
BalasHapusAsslm bk atau ibu mau tanya pnguruan brkas mau pncairan dana bpjs sudh slesai smua tpi cra pncairanya gimana pak ini saya udh nyari antrian untk pncairnya ssh dn penuh smua....apakh ada selusi lain bk
BalasHapusPak sy sdh resign terakhir pembayaran iuran tgl 3 Juni. Dan status sy jg sdh tidak aktif. Tp knp saat sy eklaim katanya msh proses menunggu 1 bulan ya pak. Jd kapan sy bs eklaim pak?
BalasHapusmaaf pak mau tanya,peserta (suami) br meninggal awal bln dan istrinya sdh meninggal 4 thn lalu ahli waris cuma anak yg msh dibawah umur....bgmn syarat dan proses untuk bs mencairkannya ya pak,trima kasih
BalasHapusmaaf mau tanya, saya ingin mencairkan bpjs ketenagakerjaan saya namun ktp asli saya kan hilang kecopetan beserta dompet2nya..untuk kartu jamsostek, bisakah kita hanya print digital saja...dan untuk pengganti ktp, saya pakai resi asli dari kantor kelurahan yang ada barcode dan potonya, apakah bisa ?
BalasHapusKalau tidak ada buku rekening, karena saya pakai tabungan yang tanpa buku rekening, bisa gak ya?
BalasHapuspk maaf mau tanya kalau klaim cm 10% tp masih aktif kerja di pt yg sama bisa ga?? Klo bisa bagi tahu / link nya..trima kasih sblum nya
BalasHapusSelamat siang ,Pak untuk mencair kn dana harus membawa no rekening sendiri.apa d bikin d jamsostek ny
BalasHapusSelamat malam pak... Mau tanya saya mau klaim bpjs tk tapi ga punya npwp bisa ga ya ?
BalasHapusMlm pak buk.. saya mau bertanya apa kah kita bisa ambil uang jam sostek tanpa pe mutuskan kerja
BalasHapusMat Sore Pak,KPJ saya ada 2,KPJ yang satu masih aktif dan yg satu lgi tidak aktif.yang mau saya tanyakan =
BalasHapus1.Apakah KPJ saya yg sudah tidak aktif
Saldo nya bisa di cairkan
Demikian Pak Trima kasih.
Jika masih ada KPJ yang aktif, KPJ yang sudah non aktif belum bisa diklaim. Karena itu membuktikan bahwa anda masih bekerja, sementara salah satu syarat klaim JHT adalah sedang tidak bekerja di perusahaan manapun.
HapusSy sudah mencoba melakukan klaim pncairan secara online namun ga berhasil2 .. Dngn jawaban antrian kantor cabang penuh.....
BalasHapusSelamat malam pak,apakah pencairan BPJS sudah tidak bisa manual untuk semua cabang ?? Untuk online dapat jadwal terlalu lama sampai 2 mingguan .bukannya layanan manual masih di perbolehkan ?? Tapi kayanya ga mau Nerima deh dari pihak BPJS nya .
BalasHapusJadi jalo saya punya kpj 2 yg 1 non aktif dan satunya aktif. Yg non aktif Blm bisa dicairkan ya? Tks
BalasHapusBelum bisa, Pak.
HapusPak klo di kk cmn ada nama sendiri bisa tak cairin bpjs nya
BalasHapusPak, klo bca xpeesi kan tdk ada buku nya? Cara lain nya bagaimana ya?
BalasHapusMaaf pak mo nanya, saya bikin bpjstk pakai KTP dan KK lama, terus yg tertera di kartu bpjstk ya alamat yg KTP dan KK lama, skrg sy udah punya e-KTP dan KK baru. Apakah bisa mencairkan dana bpjstk, cuma beda alamat nya saja pak. Mohon pencerahannya.....
BalasHapusMaaf sy sudah melalui sesuai prosedur untuk pencairan dana penuh kenapa sudah dua minggu ko belum cair
BalasHapusMau tanya pak bpjs tempat saya kerja dulu saya lanjutin ke pt tempat kerja saya yang baru dan sudah resign lagi, itu pencairannya harus ada 2 surat pengalaman kerja apa cukup 1 dari tempat kerja yang terakhir? Mohon bantuannya pak terimakasih :)
BalasHapusApakah bisa saya mencairkan BPJS sedang kan saya pakai rekening BCA expesi yang tidak dikasih buku tabungan.sedangkan syarat nya harus ada buku tabungan .gimaca caranya?
BalasHapusAsslamualaikum,, mf bertanya minta informasinya,,,,, ketika saya berhenti tanpa resign /berhenti sepihak tanpa sepengetahuan perusahaan dan perusahaan tdk mau membrikan packlaringnya/tdk memberikan surat keterangan bahwa saya telah tdk berkrja lagi d perusahaan tsbt,,,, solusinya bagaimana,,,,????
BalasHapus