About

Tentang Blog

Jangan Nganggur merupakan blog yang menyajikan informasi seputar kreativitas, dunia kerja dan finansial. Seperti tips karir, peluang kerja dalam dan luar negeri, peluang usaha, bisnis, investasi, perbankan, info Badan Penyelenggara Jaminan Sosial baik BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) maupun BPJS Kesehatan. Karena topik-topik tersebut masih cukup berkaitan antara satu dengan yang lainnya.

Inspirasi terbentuknya blog ini tidak lepas dari kedudukan kita sebagai manusia, yang mana harus bekerja agar bisa menyambung hidup ataupun untuk mengisi kehidupan. Baik dengan cara berkarya atau berkreativitas mandiri, bekerja pada orang lain atau perusahaan, berbisnis, berwirausaha, dan lain sebagainya. Pokoknya harus berbuat sesuatu dalam mengisi kehidupan ini. Intinya Jangan Nganggur! Sebagaimana sabda Nabi Muhammad, “Bekerjalah untuk duniamu seakan-akan engkau hidup selamanya. Beramallah untuk akhiratmu seakan-akan engkau akan mati besok.”

Jangan Nganggur! Mari semangat bekerja

Dalam menyajikan tulisan lewat media blog ini, kami senantiasa berusaha sebaik mungkin untuk menyajikan informasi yang berkualitas dan akurat. Selain itu juga ditulis dengan bahasa sederhana sehingga mudah-mudahan mudah dimengerti oleh teman-teman pembaca sekalian.

Harapan kami, hadirnya blog sederhana ini bisa menjadi alternatif sumber informasi di internet, serta bisa menambah wawasan bagi teman-teman pengunjung setia situs ini terutama info serta tips seputar bisnis dan dunia kerja. Jika teman-teman tidak ketinggalan dengan artikel-artikel terbaru dari kami, teman-teman bisa klik tombol ikuti blog ini, atau bisa juga berlangganan postingan terbaru dengan cara memasukkan email kemudian klik berlangganan.

Dan apabila menurut teman-teman informasi-informasi yang disajikan blog Jangan Nganggur ini bermanfaat, mohon kiranya untuk membagikan setiap artikel yang telah dibaca ke sosial media. Dengan membagikan artikel blog ini ke media sosial seperti Facebook, Twitter, WhatsApp dan sosmed yang lainnya, akan membuat kami makin semangat untuk mengelola blog ini menjadi lebih baik lagi.

Terakhir apabila ada pertanyaan, saran, kritik, atau tawaran kerjasama, teman-teman silahkan menghubungi kami lewat menu Kontak Kami yang telah disediakan. Terima kasih. Salam.


Riyan

0 Response to "About"

Posting Komentar